Naomi Osaka berhasil menjuarai turnamen tenis Grand Slam Australia Open, Sabtu sore (20/2/2021). Petenis Jepang itu mengalahkan Jennifer Brady asal Amerika Serikat (AS), dalam final di Rod Laver Arena, Melbourne. Naomi Osaka 23 tahun asal Jepang tampil dominan dalam partai puncak itu.
semarak.co-Naomi langsung menang dengan stright set yang berakhir 6-4 dan 6-3. Ia hanya membutuhkan waktu 1 jam 17 menit untuk menaklukkan lawannya itu. Ini menjadi gelar kedua Osaka di Australia Open, setelah yang diraihnya pada 2019.
Ia sekaligus merebut gelar Grand Slam yang keempat, melengkapi dua gelar juara US Open (2018 dan 2020). Jennifer Brady, 25 tahun, gagal merebut gelar Grand Slam pertamanya. Petenis peringkat 24 dunia itu sejauh ini baru pernah sekali juara turnamen WTA.
Osaka memang tampil baik di laga tersebut. Kemampuannya membaca pukulan dari Brady membuatnya bisa menambah angka dengan mudah. Secara statistik, Osaka unggul. Aces, Osaka mampu meraih enam kali sementara Brady cuma dua kali. Persentase kemenangan di first serve juga menyentuh angka 73 persen.
Ini merupakan gelar Australian Open kedua untuk Naomi Osaka. Sebelumnya, Osaka merengkuh gelar serupa di tahun 2019. Saat itu, Osaka mampu mengalahkan Petra Kvitova di laga puncak lewat pertarungan rubber set. Osaka menang dengan skor 7-6 (tie break 7-2), 5-7, dan 6-4.
Australian Open 2021 menjadi gelar Grand Slam keempat untuk Osaka. Sebelumnya, Osaka menjuarai dua Grand Slam US Open di tahun 2018 dan 2020. Setelah itu, ia juga menjuarai Australian Open di tahun 2019. Itu artinya, di empat tahun terakhir, Osaka selalu merengkuh gelar Grand Slam.
Menurut laporan BBC, Osaka sukses memenangi empat dari enam Grand Slam hard court. Oiya, sejak Februari tahun lalu, Naomi Osaka tidak pernah menderita kekalahan sama sekali. Terakhir kali Osaka kalah 7 Februari. Saat itu, Osaka memilih walkover menghadapi Elise Mertens karena mengalami cedera di turnamen pemanasan Australian Open.
Osaka menjadi petenis wanita kedua di Open Era yang memenangi empat laga final Grand Slam. Sebelumnya, Monica Seles melakukannya di tahun 1990 hingga 1992. Untuk final tenis tunggal putra Australia Open 2021 baru akan berlangsung Ahad, 21 Februari. Novak Djokovic, asal Serbia, akan ditantang Daniil Medvedev, asal Rusia.
Sementara itu petenis nomor satu dunia Novak Djokovic akan menghadapi Daniil Medvedev untuk meraih gelar Australia Open 2021. Keduanya bakal berhadapan untuk meraih gelar Grand Slam pertama tahun ini, besok Minggu (21/2/2021).
Duel keduanya bukanlah kali pertama di ajang tenis dunia. Melihat fakta dan catatan pertandingan antara dua petenis Rusia menjelang pertandingan final Ahad, 21 Januari 2021, menempatkan Djokovic sebagai unggulan. (net/tpc/smr)
Berikut sejumlah fakta, statistik, dan head-to-head antara Novak Djokovic dan Daniil Medvedev.
NOVAK DJOKOVIC
Umur: 33
Peringkat ATP: 1
Gelar Grand Slam: 17
Gelar Karier ATP: 81
Penampilan Australia Open 2020: Juara
Penampilan Terbaik di Australia Open: Juara (2008, 2011, 2012, 2013, 2015, 2016, 2019, 2020)
Perjalanan ke babak final
Babak pertama: Jeremy Chardy (Prancis) 6-3 6-1 6-2
Babak kedua: Frances Tiafoe (Amerika Serikat) 6-3 6-7 (3) 7-6 (2) 6-3
Babak ketiga: Taylor Fritz (peringkat 27, Amerika Serikat) 7-6 (1) 6-4 3-6 4-6 6-2
Babak keempat: Milos Raonic (peringkat 14, Kanada) 7-6 (4) 4-6 6-1 6-4
Perempat final: Alexander Zverev (peringkat 6, Jerman) 6-7 (6) 6-2 6-4 7-6 (6)
Semi-final: Aslan Karatsev (Rusia) 6-3 6-4 6-2
Juara bertahan Djokovic mengakhiri perjalanan Karatsev dan mengamankan tempat di final Australia Australia kesembilannya. Djokovic, yang tidak pernah gagal memenangkan gelar utama pembuka musim setelah mencapai semifinal, mengincar gelar Grand Slam ke-18.
Petenis Rusia, Daniil Medvedev. REUTERS/Jaimi Joy
DANIIL MEDVEDEV
Umur: 25
Peringkat ATP: 4
Gelar Grand Slam: 0
Gelar Karier ATP: 9
Penampilan Australia Open 2020: Babak keempat
Penampilan Terbaik Australia Open: Final (2021)
Perjalan menuju babak final
Babak pertama: Vasek Pospisil (Kanada) 6-2 6-2 6-4
Babak kedua: Roberto Carballes Baena (Spanyol) 6-2 7-5 6-1
Babak ketiga: Filip Krajinovic (peringkat 28, Serbia) 6-3 6-3 4-6 3-6 6-0
Babak keempat: Mackenzie McDonald (AS) 6-4 6-2 6-3
Perempat final: Andrey Rublev (peringkat 7, Rusia) 7-5 6-3 6-2
Semi-final: Stefanos Tsitsipas (peringkat 5, Yunani) 6-4 6-2 7-5
Medvedev, yang menundukkan unggulan kelima asal Yunani Tsitsipas, mencapai final perdananya di Australia Open. Ia telah memenangi 20 pertandingan berturut-turut dan 12 kali melawan 10 peringkat teratas. Petenis peringkat empat dunia itu akan berusaha membalas kekalahannya di Australia Open 2019 dari Djokovic, yang mengalahkannya pada putaran keempat.
HEAD-TO-HEAD: Djokovic memimpin 4-3
Lima pertemuan terakhir
2020 Medvedev mengalahkan Djokovic 6-3 6-3 (Final ATP)
2020 Djokovic mengalahkan Medvedev 6-1 5-7 6-4 (Piala ATP)
2019 Medvedev mengalahkan Djokovic 3-6 6-3 6-3 (Cincinnati)
2019 Medvedev mengalahkan Djokovic 2019 6-3 4-6 6-2 (Monte Carlo)
2019 Djokovic mengalahkan Medvedev 6-4 6-7 (5) 6-2 6-3 (Australia Open)
sumber: Tempo.co/kumparan.com