Dalam rangka Hari Raya Idul Adha 1438 H, PT Telkom Indonesia (Telkom) menyalurkan sebanyak 33 ekor sapi ke seluruh wilayah Telkom di Indonesia. Penyerahan hewan kurban tersebut secara simbolis dilakukan Direktur Keuangan Telkom Harry M. Zen di Jakarta, Jumat (1/9).
“Penyerahan hewan kurban ini merupakan salah satu momentum bagi TelkomGroup untuk meningkatkan kepedulian terhadap masyarakat di lingkungan kantor-kantor Telkom,” ujar Harry M.Zen. “Selain itu, kami juga ingin agar Telkom menjadi perusahaan yang rahmatan lil ‘alamin, yakni dirasakan kehadiran dan manfaatnya secara langsung oleh masyarakat,” lanjut Harry.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, Telkom menyelenggarakan penyembelihan hewan Qurban perorangan sekaligus menyalurkan sumbangan belasan sapi untuk disembelih dan disalurkan kepada masyarakat yang berhak, khususnya yang berada di sekitar kantor-kantor Telkom. Hal ini dimaksudkan agar pembagian daging kurban dapat lebih merata dan tepat sasaran. Kegiatan ini merupakan bagian dari program kepedulian sosial perusahaan.
Penyaluran hewan kurban secara tersebar itu dimaksudkan untuk meningkatkan interaksi dan silaturahmi antara karyawan dengan masyarakat di sekitar kantor-kantor Telkom,” ujar Harry. Setelah disembelih, paket daging seberat 2 kilogram dibagikan kepada masyarakat kurang mampu yang bertempat tinggal di sekitar lingkungan Witel.
“Alhamdulillah pada tahun ini Telkom kembali dapat melaksanakan pembagian hewan kurban. Ini tak lepas dari partisipasi seluruh jajaran Direksi dan Karyawan Telkom. Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini, Telkom terus termotivasi untuk memberikan yang terbaik kepada masyarakat,” kata Harry.
Harry M.Zen berterima kasih kepada seluruh seluruh masyarakat, terutama yang berada di sekitar kantor Telkom, yang telah mendukung keberadaan dan kemajuan Telkom sebagai perusahaan telekomunikasi digital terbesar di Indonesia “Semoga tali silaturahmi Telkom dengan masyarakat sekitar dapat semakin kuat di tahun-tahun mendatang,” pungkas Harry. (wiy)