Taman Eco Park di Tebet Jaksel Amburadul Sejak Ditinggal Anies Baswedan, Legislator DKI Tegur Pemprov

Penampakan keindahan Taman Eco Park Tebet di kawasan Tebet Jakarta Selatan. Foto: internet

Anggota Komisi D DPRD DKI Jakarta Hardiyanto Kenneth menegur Dinas Pertamanan dan Hutan Kota (Distamhut) Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta agar rutin memelihara fasilitas Taman Eco Park atau Tebet Eco Park di kawasan Tebet, Jakarta Selatan (Jaksel).

semarak.co-Kenneth menyayangkan adanya kejadian seorang pengunjung wanita berinisial NA (28) yang terluka usai tertimpa pohon tumbang di Tebet Eco Park, Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (24/5/2024).

Bacaan Lainnya

“Saya minta kepada Distamhut DKI Jakarta agar bisa lebih memperhatikan dan pemeliharaan intensif fasilitas di Tebet Eco Park,” kata Kenneth di Jakarta, Kamis (30/5/2024) seperti dilansir repelita.net, Mei 31, 2024 dari artikel asli era.co.id.

Pohon yang tumbang di Tebet Eco Park merupakan pohon flamboyan yang roboh diduga karena faktor usia. Tak hanya itu, Kenneth mendapatkan laporan dari para pengunjung yang mengeluhkan kondisi fasilitas hingga kebersihan.

“Salah satunya saluran air yang menimbulkan bau tak sedap sehingga mengganggu kenyamanan pengunjung. Seharusnya ada perawatan yang rutin untuk membersihkan saluran air diysana karena masalah ini sudah pernah dikeluhkan pada tahun 2022, tetapi masih tetap tidak ada perbaikan dan penyelesaian sampai hari ini,” ujarnya.

Selain itu, sambung Kenneth, pengunjung Tebet Eco Park juga mengeluhkan fasilitas yang tak pernah kunjung diperbaiki, seperti jembatan gantung yang jaraknya panjang, serta beberapa lampu taman yang sudah rusak atau tidak menyala.

“Distamhut DKI juga harus melakukan perawatan secara berkala. Baik dirawat tiga atau enam bulan sekali untuk pohon-pohon yang ada di seluruh taman maupun di badan jalan,” ujar legislator Kebon Sirih Jakarta Pusat dari Fraksi PDI Perjuangan.

Sementara petugas pengelolaan Tebet Eco Park, Muhammad Ali mengatakan pihaknya masih memastikan penyebab pohon tumbang tersebut. “Dari lapangan kejadian sekitar pukul 13.00 WIB, korban sudah dibawa ke RS dan dalam penanganan tim medis,” ujar Ali saat dikonfirmasi.

Ali menambahkan, korban telah dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis atas lukanya itu. Korban dalam kondisi selamat. “Wanita, terinfo tidak parah lukanya, kronologi masih menunggu dari laporan lapangan. Masih mengumpulkan informasi yang lebih lengkap,” katanya.

Distamhut DKI sebagai pengelola Tebet Eco Park rutin melakukan pemeliharaan dan perbaikan fasilitas. Jika menemukan pelanggaran seperti jalan berlubang hingga pohon tumbang disarankan melapor ke JAKI. (net/pel/smr)

 

sumber: repelita.net, Mei 31, 2024 di WAGroup Keluarga Besar Umi Firdaus AlJabri – Abah Muhammad Saugi Al-Idrus (postJumat31/5/2024/repelita)

Pos terkait