Mendes PDTT Halim Ajak Gamers Dukung Tim Indonesia di Piala Dunia Mobile Legends

Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar. Foto: humas Kemendes PDTT

Siapa sangka di tengah kesibukannya mengurus pembangunan desa dan transmigrasi di Indonesia, Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar ternyata juga update dengan perkembangan dunia Esport, yaitu olahraga games online yang sangat populer saat ini.

semarak.co-Terbukti Mendes PDTT Halim ini mengajak generasi milenial Indonesia terutama pecinta mobile legend untuk mendukung perjuangan tim ONIC Esports dan RRQ Hoshi yang sedang berlaga di M4 World Championship. Apalagi, saat ini Indonesia jadi Tuan Rumah turnamen sekelas Piala Dunia Mobile Legends tesebut.

Bacaan Lainnya

“Kita patut bangga, khusus pencinta Esport, mobile legend karena Indonesia jadi tuan tumah Piala Dunia Mobile Legend atau yang disebut M4 World Championship,” kata Mendes Halim lewat instagram pribadinya, Sabtu (7/1/2023) dirilis humas Kementerian Desa (Kemendes) PDTT melalui WAGroup Rilis Kemendes PDTT, Sabtu petangnya.

Setelah lewati fase grup, keduanya berhasil tembus Upper Bracket. RRQ Hosho bertemu Todak dari Malaysia. sedang ONIC Esports akan berhadapan dengan Falcon dari Myanmar “Perjuangan keduanya di Land of Dawn masih panjang. Ayo dukung tim kebanggan Indonesia,” ajak mantan Ketua DPRD Jawa Timur.

Tak tangung-tangung, Doktor Honoris Causa dari UNY, juga mendeklarasikan diri sebagai pendukung RRQ Hoshi. “Saya dukung RRQ Hoshi. Sebagai bentuk dukungan atas perjuangannya RRQ, saya bersedia di foto menggunakan seragam Rex Regum Qeon,” paparnya.

Sambil melipat tangan dan seulas senyum, Mendes Halim mengenakan jaket warna hitam dengan kelir emas pada tangan. Di bagian belakang, terdapat gambar yang sangat apik dengan tulisan Rex Regum Qeon. Foto ini langsung diupload di Sosial Media Gus Halim seperti Instagram lewat @halimiskandarnu.

CEO RRQ Hoshi Adrian Pauline merespon positif dan berterima kasih atas dukungan Gus Halim.

“Waduh… Terima kasih Pak Menteri,” tulis Adrian lewat akun @rrq.ap.

Netizen lainnya juga merespon positif dukungan ini. Mantan Menteri PDT Helmy Faishal Zaini juga respon positif lewat akun @ahmadhelmyfaishalzaini. “Keren pak Menteri,” sambil menambahkan emoticon jempol.

“Makasih pak udah dukung rrq #vivarrq,” tulis @qientza.

“Wiih Gus Menteri pendukung RRQ… keren deh #vivarrq #indopride,” tulis @denny_septiviant.

Rex Regum Qeon atau yang lebih dikenal dengan RRQ merupakan klub e-sports asal Indonesia yang menaungi 6 divisi game, yaitu Mobile Legends: Bang Bang, PUBG Mobile, Free Fire, Valorant, League of Legends: Wild Rift, FIFA, dan Sausage Man.

Didirikan sejak 2013, Rex Regum Qeon telah memenangkan lebih dari 200 turnamen esports nasional maupun internasional Sementara itu, Kejuaraan Dunia MLBB M4 akan menjadi edisi keempat dari Kejuaraan Dunia Mobile Legends dan edisi pertama dari game yang akan diadakan di Indonesia di Bali dan Jakarta dengan total hadiah US$800.000.

Sebelumnya, Malaysia dan Singapura menggelar tiga edisi pertama pertandingan M1 di Kuala Lumpur dan M2 dan M3 di Singapura. Turnamen ini dijadwalkan akan diadakan pada 1 hingga 15 Januari 2023 melampaui satu tahun dari edisi turnamen sebelumnya. (fir/smr)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *