Tingginya angka kelahiran selama masa pandemi Covid-19 membutuhkan perhatian khusus untuk penanganannya. Unicef memperkirakan 116 juta bayi lahir secara global selama pandemi Covid-19.
semarak.co-Hal ini membutuhkan perhatian semua pihak dari mulai pemeriksaan kehamilan, persalinan bahkan sampai pasca layanan persalinan nonmedis seperti dokumen kelahiran dan layanan Aqiqah yang semuannya harus dilakukan secara online untuk meminimalisasi resiko kesehatan yang rentan bagi ibu dan bayi di masa pendemi ini.
Sementara untuk layanan dokumen berupa Akta Kelahiran sudah dilakukan online bekerja sama dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil).
Hal ini yang mendasari Kartika Pulomas Hospital Dompet Dhuafa dan Muslimapp.id menyiapkan fasilitas layanan Aqiqah bagi ibu yang melahirkan di Kartika Pulomas Hospital.
Antara lain memberikan voucher diskon dan penawaran special paket melahirkan serta aqiqah, jadi diharapkan pasien ibu melahirkan bisa langsung melaksanakan aqiqah dengan mudah dan harga yang terjangkau melalui muslimapp.id.
CEO Muslimapp.id, Rachmad Isdiawan mengtakan, kerja sama ini dilakukan untuk memberikan pilihan kepada pasien ibu melahirkan di Rumah Sakit Pulomas untuk bisa melaksanakan Aqiqah anaknya melalui aplikasi muslimapp.id dengan penawaran harga aqiqah yang menarik.
“Apalagi di masa pandemi ini kami ingin tetap memudahkan para ibu yang ingin melaksanakan Aqiqah anaknya. Ibu cukup dirumah saja dan semua kebutuhan Aqiqah bisa kami siapkan dan dikirim langsung tanpa ribet,” ujar Rachmad dalam rilis Humas Dompet Dhuafa, Selasa (20/10/2020).
Kemudahan diberikan muslimapp.id bersama RS Kartika Pulomas merupakan wujud kepedulian kepada para wanita terutama pada masa kehamilan hingga melahirkan ditengah situasi pandemi.
Direktur Utama Kartika Pulomas Hospital drg.Wahyu Prabowo mengatakan, kemudahan ini pula diharapkan dapat menurukan tingkat kecemasan para wanita-wanita yang sedang hamil maupun yang akan melahirkan akan pandemi Covid-19.
“Kami ingin terus berinovasi memberikan pelayanan kepada pasien-pasien kami, memberikan kemudahan dalam semua aspek termasuk kemudahan ber-Aqiqah bagi ibu-ibu melahirkan di Rumah Sakit Kartika Pulomas ini,” ujar Wahyu di tempat yang sama.
Dengan bekerja sama Muslimapp.id, harap Wahyu, semoga kedepannya bisa saling dukung program marketing di dunia digital sehingga saling memberikan manfaat untuk masyarakat dalam melaksanakan ibadah, Aqiqah khususnya. (smr)