Teka Teki Buat Penasaran dan Romantika Cinta SMA Warnai Film Something In Between

Aktor dan aktris Jefri Nichol dan Amanda Rawles untuk keempat kalinya bersanding dalam film yang diproduksi Screenplay Films dan Legacy Pictures. Keduanya kembali beradu akting dalam film bergenre drama love story.

Film ini hasil konsep dan skenario cerita yang dipersiapkan Sukhdev Singh bersama penulis Titien Wattimena dan Novia Faizal dengan judul Something In Between. Kehadiran dua bintang idola remaja saat ini, Jefri Nichol dan Amanda Rawles memang selalu menarik perhatian.

Film yang disutradarai Asep Kusdinar ini, jelas ada plot cerita dan teka-teki yang sangat membuat penasaran. “Bagaimana mungkin, sesuatu yang tidak pernah kita alami bisa hadir senyata kenangan” kalimat dalam trailer ini akan segera diketahui jawabannya saat kita menonton filmnya nanti di bioskop.

Di film Something In Between, penonton diajak bernostalgia ke masa-masa SMA. Bukan hanya cerita cinta anak SMA biasa, ibaratnya seperti takdir cinta yang sudah ditentukan oleh alam semesta.

PR Screenplay Films Jessika Pingkananda berharap semoga film ini bisa diterima masyarakat Indonesia terutama untuk anak-anak remaja dan bisa ditonton semua umur. Jefri Nichol memerankan karakter bernama Gema, murid kelas non unggulan yang berusaha mendapatkan cinta Maya(Amanda Rawles), murid cantik dan pintar dalam kelas unggulan.

“Gema sering bertingkah konyol, ia memang bukan murid yang pandai namun akalnya sangat banyak. Keusilan dan gombalan-gombalan Gema kepada Maya dijamin membuat penonton tersenyum-senyum bahkan tertawa karena kekonyolan dan kelucuan dari Gema,” ujar Jessika saat konferensi pers di XXI Plaza Senayan (21/9).

Film yang tidak hanya menghadirkan kegembiraan, lanjut Jessika, penonton juga akan terbawa perasaan(baper) menyaksikan lika-liku kisah cinta Gema dan Maya, Akankah mereka dipersatukan selamanya?Saksikan pemutaran perdana  di bioskop pada 27 September 2018. (ita)

Pemain Utama:

Jefri Nichol dan Amanda Rawles

Pemain Pendukung : Slamet Rahardjo, Surya Saputra, Amara, Rizky Hanggono, Djenar Maesa Ayu, Yayu Unru, Dolly Martin, Chris Salam, Shirley Margaretha, Naufal Samudera, Junior Liem, Febby Rastanty, Denira Wiraguna, Yuniza Icha

Sutradara : Asep Kusdinar

Penulis : Titien Wattimena, Novia Faizal

Produser : Sukhdev Singh, Wicky V. Olindo

Execution Produser : Robert Ronny

Story’ & Script Supervisor : Sukhdev Singh

Produksi : Screenplay Films dan Legacy Picture

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *