Tanpa Tim Putra Aneka Gas dan Tim Putri PLN, Proliga 2020 Bergulir 24 Januari

Para Manajer Tim Putra-Putri Proliga 2020saat Kick of. Foto: gunawan tarigan

Tim voli putra Sidoarjo Aneka Gas dan tim voli putri Jakarta Elektrik PLN dipastikan tidak ikut meramaikan ajang liga bola voli professional Indonesia atau Proliga 2020, gantinya Lamongan Sadang MHS (tim putra) dan Petrokimia (tim putri).

semarak.co -Direktur Proliga Hanny Surkatty mengatakan, pada musim kompetisi tahun ini Purwokerto merupakan kota yang baru pertama menjadi tempat pelaksanaan Proliga. Venue tersebut dipakai kandang Jakarta Pertamina Energi.

“Ini berarti bola voli, khususnya Proliga, semakin berkembang dan menyebar di berbagai kota di Indonesia,” ujar Hanny saat kick off dan konferensi pers Proliga 2020 di Kantor PP PBVSI Jakarta, Rabu (15/1/2020).

Musim ini, tim putra kehilangan satu peserta dari musim lalu, yakni Sidoarjo Aneka Gas Industri. Beruntung, ada Lamongan Sadang MHS yang menggantikannya.

Menurut Sutomo, manajer klub Lamongan Sadang MHS, timnya merupakan satu-satunya yang tak mendapatkan sponsor seperti kontestan lain yang memperoleh kucuran dana dari perusahaan raksasa.

Dia mengaku terjun ke Proliga karena atas nama kecintaan bola voli sejak muda. “Dan baru terlaksana sekarang. Meski kami baru, tapi kami ingin memberikan hasil terbaik pada Proliga musim ini,” kata Sutomo.

Sebanyak enam tim putra dan lima tim putri akan memanaskan persaingan yang bakal berlangsung seru di delapan kota. Proliga 2020 akan resmi dibuka pada 24 Januari 2020 di Pekanbaru.

Purwokerto bakal melakoni debut sebagai tuan rumah Proliga. Kota tersebut bakal menjadi tuan rumah bagi Pertamina. Setelah melakoni empat seri, putaran empat besar berlangsung di Kediri dan Solo. Sementara untuk laga penutup atau grand final dilangsungkan di GOR Amongrogo, Yogyakarta, 18-19 April 2020. (trigan)

 

Berikut selengkapnya jadwal Proliga 2020 yang akan dibuka di Pekanbaru, 24 Januari 2020:

Seri 1

Putaran 1: Pekanbaru (24-26 Januari 2020)

Putaran 2: Purwokerto (31 Januari-2 Februari 2020)

Putaran 3: Palembang (7-9 Februari 2020)

 

Seri 2

Putaran 1: Gresik (28 Februari-1 Maret 2020)

Putaran 2: Bandung (6-8 Maret 2020)

Putaran 3: Yogyakarta (13-15 Maret 2020)

 

Final Four

Putaran 1: Kediri (3-4 April 2020)

Putaran 2: Solo (10-12 April 2020)

Grand Final

Yogyakarta (18-19 April 2020)

 

Daftar Tim Peserta Proliga 2020

Putra

Jakarta Pertamina

Energi Surabaya

Bhayangkara Samator

Jakarta BNI 46 Jakarta

Garuda Palembang

Bank Sumsel-Babel

Lamongan Sadang MHS

 

Putri

Jakarta Pertamina Energi

Jakarta PGN

Popsivo Polwan

Jakarta BNI 46 Bandung

Bank BJB Pakuan

Gresik Petrokimia

Bank Jatim

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *