PTPP Kantongi Kontrak Baru Rp 23,675 Miliar hingga Kuartal III 2023

ilustrasi proyek infrastruktur jalan layang milik PTPP di Jakarta

PT PP (Persero) Tbk (PTPP) mencatatkan capaian kontrak baru Rp23,675 miliar hingga kuartal III 2023. Proyek yang baru selesai di kuartal III 2023 adalah Proyek Pekerjaan Pembangunan Makassar New Port Tahap IB dan Tahap IC. Proyek ini selesai pada bulan September 2023.

semarak.co-Sekretaris Perusahaan PTPP Bakhtiyar Efendi mengatakan, realisasi kinerja di kuartal III 2023 masih dalam proses finalisasi pengumpulan data anak usaha PTPP dan afiliasi. Proyek yang baru dimulai pengerjaannya di antaranya Tol Kataraja Seksi 1 di Banten, Bendungan Cibeet paket II di Bogor, Rumah Susun ASN 1 di IKN, dan Jalan Akses Menuju Masjid di Kawasan IKN.

Bacaan Lainnya

“Capaian kontrak baru sampai kuartal III 2023 adalah Rp 23,675 miliar dengan nilai proyek tertinggi adalah Proyek The North-South Commuter Railway (Nscr) – S3C sebesar Rp 2,189 miliar,” ujarnya kepada kontan.co.id, Senin (16/10/2023) dilansir investasi.kontan.co.id/Senin, 16 Oktober 2023/23:33 WIB.

Lalu, ada juga RSU Adhyaksa Banten dan Universitas Haluoleo di Kendari. “Aset unggulan PTPP saat ini adalah PT Celebes Railway Indonesia (CRI), Menara Danareksa, SPAM, hingga Ultra Mandiri,” paparnya.

Bakhtiyar mengatakan, PTPP akan melakukan RUPSLB pada bulan Desember 2023. “Adapun RUPSLB ini dilakukan terkait pengunduran diri salah satu Komisaris PTPP yang diangkat menjadi PJ Gubernur,” katanya. (net/kon/gle/smr)

Pos terkait