PT Sucofindo Kolaborasi dengan Bank BSI dan KBUMN, Dukung Literasi Ekonomi Syariah

Seremoni usai acara Literasi Ekonomi Syariah BSI Maslahat dan PT Sucofindo. foto: humas Sucofindo

PT Sucofindo bersama dengan Bank Syariah Indonesia (BSI) melalui BSI Maslahat, MES (Masyarakat Ekonomi Syariah), dan Rabu Hijrah, serta Kementerian BUMN berkolaborasi dalam mendukung literasi ekonomi syariah melalui program Muda Berbagi, dengan agenda salah satunya adalah literasi Ekonomi Syariah.

semarak.co-Komisaris Independen BSI Arief Rosyid mengatakan, dengan terpenuhi pemahaman mengenai ekonomi syariah sejalan dengan potensi perkembangan ekonomi dan keuangan syariah. Literasi ekonomi syariah di Indonesia masih menjadi perhatian untuk terus dioptimalkan.

Bacaan Lainnya

“Karena itu, kajian literasi ekonomi syariah seperti ini harus diperluas dan diperbanyak di lingkungan Kementerian BUMN sehingga harapannya Indonesia bisa menjadi contoh dan kiblat dunia,” pesan Arief dalam sambutan pada kajian seri terakhir di Masjid Al-Hakim Sucofindo, Rabu (8/2/2023).

Selanjutnya, Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko Sucofindo Budi Hartanto turut mengapresiasi dan mendukung kegiatan literasi ekonomi syariah. Program dan kegiatan seperti ini, diharapkan dapat berlanjut dan dapat memberikan impact bagi kebangkitan ekonomi syariah di Indonesia.

“Oleh karena itu, semoga apa yang didapat dalam kegiatan ini dapat diimplementasikan oleh insan BUMN muda, khususnya PT Sucofindo,” harap Budi dirilis humas tertanggal 17 Februari 2023 usai acara melalui email semarak.redaksi@gmail.com, Minggu (19/2/2023).

Chairman Rabu Hijrah Phirman Rezha mengatakan, implementasi literasi Ekonomi Syariah tidak lepas dari peran profesional muda di lingkungan BUMN. Kegiatan ini tidak lepas dari peran para profesional muda di lingkungan BUMN dan beberapa elemen yang sudah mendukung dan ikut berpartisipasi demi kelancaran kajian literasi ekonomi syariah ini.

“Kami melihat antusias dan dukungan dari semua pihak, diharapkan kebangkitan ekonomi umat bisa terwujud, serta Indonesia bisa menjadi kiblat ekonomi syariah dunia,” ujar Phirman dalam paparanya seperti dirilis humas Sucofindo.

Senada Phirman, Duta Ekonomi Syariah Sucofindo Hanny Alghaniawati mengatakan, peran BUMN Muda mampu menjadi pionir kemajuan ekonomi global. “Kami sebagai sebagai BUMN muda mampu pionir kemajuan ekonomi global,” imbuh Hanny.

Ditambahkan Hanny di akhir rilis humas Sucofindo ini, “Oleh karena itu, kami sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini, semoga apa yang menjadi tujuan kita bersama dapat tercapai dan kegiatan ini terus kita perluas agar bisa memberikan manfaat untuk kebangkitan ekonomi umat.” (smr)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *