PSSI Cek Kesiapan Stadion Jelang Piala Dunia U-20 di Jakabaring Indonesia

Tim teknik PSSI saat melakukan peninjauan Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang Sumatera Selatan, Kamis (27/8/2020). Foto: indopos.co.id

Jelang Piala Dunia U-20 di Indonesia, tim teknik Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) telah melakukan peninjauan Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ) Palembang. Hal itu guna memastikan kesiapan terkini GSJ yang merupakan kandidat tuan rumah Piala Dunia U-20 pada Mei-Juni 2021.

semarak.co– Dimana dalam tinjauan PSSI tersebut ada 16 poin rekomendasi yang harus dipenuhi. Hal itu sebagai prasyarat dari FIFA untuk stadion yang berkapasitas 40 ribu penonton. Di antaranya rumput stadion, tempat duduk penonton, tempat duduk pemain, ruang ganti, atap stadion, warna stadion, dan lapangan latihan.

Bacaan Lainnya

Ke-16 poin yang menjadi syarat mutlak FIFA tersebut  sudah terpenuhi GSJ kendati masih harus dilakukan perbaikan.

Ketua Asosiasi Provinsi PSSI Sumatra Selatan (Sumsel) Ucok Hidayat mengatakakan, sejumlah poin rekomendasi pembenahan sebagai syarat akan segera dilakukan. Tahap renovasi akan dikerjakan oleh Dinas PUCK Sumsel dan pengerjaan perbaikan stadion GSJ tinggal pelaksanaan saja.

“Desain sudah ada, tidak banyak yang diperbaiki. Kursi sudah bagus, ruang ganti bagus. Beberapa kerusakan sedang diperbaiki. Bench pemain dan pelatih akan diganti seperti yang ada di Eropa. Intinya Jakabaring siap menjadi tuan rumah,” ujar Ucok dalam keterangan persnya, Jumat (28/8/2020).

Lebih lanjut dia mengatakan, setelah tinjauan PSSI pada Kamis kemarin, tim dari FIFA juga akan melihat secara langsung kesiapan dari stadion GSJ pada Oktober 2020.

“Jakabaring sudah masuk dalam komitmen PSSI. Kami optimistis perhelatan dilakukan di sini. Rencananya akan ada empat tim yang datang ke Palembang dengan enam kali pertandingan,” jelas Ucok.

Kepala Dinas PUCK Sumsel Basyarudin mengatakan, renovasi ditargetkan rampung akhir tahun ini. Pihaknya menggandeng konsultan profesional yang pernah menggarap rumput di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta. “Sejauh ini pengerjaan rumput sudah 60 persen, dari pengalaman yang sudah-sudah, dalam waktu semalam sudah beres karena dikebut,” terangnya.

Sementara lapangan latihan, setidaknya disiapkan empat tempat. Yakni Stadion Bumi Sriwijaya dan tiga lainnya masih berada di dalam komplek Jakabaring Sport City, yakni venue baseball, panahan dan venue atletik.

“Tiga tempat latihan diambil alih kementerian untuk renovasi dan ditarget Februari 2021. Sedangkan Sumsel merenovasi satu tempat latihan, rampungnya akhir tahun ini,” pungkasnya.

Sebelumnya, Ketua Tim Teknik PSSI Dessy Arfianto mengatakan, tim yang terdiri dari tujuh orang ini akan mengecek secara langsung kondisi terkini dari stadion utama dan stadion latihan yang diajukan Sumatera Selatan selama dua hari, 27-28 Agustus 2020.

“Ke datangan kami ini lebih kepada peninjauan kesiapan infrastruktur dari stadion-stadion yang diajukan. Kami melihat langsung, mencatat, mendengar dan mendata, itu saja, untuk nanti dilaporkan sebagai ‘update’ ke FIFA. Tidak ada kesimpulannya di sini, semua FIFA yang memutuskan,” pungkasnya. (net/pos/smr)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *