Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra HM Husni Mustafa melakukan kunjungan atau reses I Perorangan Masa Sidang I Tahun 2019-2024, ke daerah pemilihan (Dapil) di sejumlah kabupaten/kota Sumatera Utara (Sumut) untuk melihat dari dekat sekaligus menyerap dan memperjuankan aspirasi mayarakat.
semarak.co -Ada 15 titik kabupaten/kota itu reses, seperti di Medan, Tebingtinggi, Deli Serdang, dan Serdang Bedagai. Banyak hal yang disampaikan masyarakat setempat yang harus mendapat perhatian serius pemerintah.Termasuk peningkatan pencegahahan peredaran gelap narkoba.
“Kami siap menampung dan memperjuangkan aspirasi masyarakat kepada pemerintah. Dari sejumlah kabupaten/kota yang kami kunjungi masalah kesehatan menjadi pembicaraan hangat bagi masyarakat,” ujar Husni di sela reses di Medan, Senin (30/12/2019).
Wakil Ketua Gerindra Sumatera Utara ini menyatakan masyarakat sangat membutuhkan berbagai kemudahan di bidang pelayanan kesehatan yang terjangkau di tengah kondisi perekonomian nasional yang belum menggembirakan dewasa ini.
“Bahkan masyarakata meminta agar pemerintah tidak menaikkan iuran BPJS karena sangat membebani masyarakat” kata Husni Mustafa yang juga Ketua Umum DPP Aceh Sepakat Sumut ini.
Selain itu, lanjut dia, penyaluran pupuk subsidi harus tepat waktu pada musim tanam. Karena sebagian masyarakat masih mengeluhkan soal ketersediaan pupuk yang memadai. Hal ini penting untuk mendorong produktivitas para petani di daerah-daerah.
Di bagian lain Husni menyinggung tentang pengawasan dan pemberantasan narkoba. Diakui Husni, masyararakat meminta pihak BNN serta polisi untuk lebih meningkat pencegahan peredaran gelap narkoba sehingga dapat memberi kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat.
“Soalnya peredaran narkoba sekarang sudah meresahkan masyarakat. BNN harus meningkatkan pencegahan peredaran gelap narkoba,” ujar Huni yang juga Ketua DPD Gerindra Sumut/ Dewan Pembina PD Satria Sumut.
Ketika mengunjungi wilayah pantai, Penasehat Ikatan Alumni Unsyiah Sumatera Utara ini menyebutkan nelayan meminta pemerintah membantu pengadaan kapal penangkap ikan termasuk alat tangkapnya.
Bukan hanya itu di sektor pertanian tanaman pangan, petani juga mengeluhkan kekurangan bibit unggul dan alat pertanian. Padahal bibit maupun alat-alat pertanian sangat urgen bagi petani dalam meningkatkan produksi.
“Justru itu kami berharap pemerintah segera melakukan pengadaan bibit unggul maupun alat pertanian, alat tangkap ikan dan kapal penangkap ikan. Kami menilai fasilitas ini sangat mendesak bagi petani dan nelayan kita. Sebab tanpa usaha mereka kita pasti kekurangan pangan,” ucapnya.
Menanggapi tentang pendidikan, Pendiri/Pembina Pesantren Modern Darul Ikhsan Hamparan Perak Sumut ini mengakui masyarakat mengeluhkan masalah pendidikan yang belum terpenuhi.
Seperti tidak sedikit anak-anak yang putus sekolah terutama disebabkan sosial ekonomi orangtua mereka.Termasuk bea siswa dan lainnya yang perlu mendapat perhatian pemerintah maupun masyarakat pada umumnya.
Sementara itu dalam reses di Tebing Tinggi,Husni Mustafa ditemani oleh Kompol Manurung, mewakili Polres Tebing Tinggi, Asisten III Kota Tebing Tinggi Kamlan dan Kepala BNN Kota Tebing Tinggi Zendrato.
Sedangkan di Sergei, Husni didampingi Anggota DPRD setempat James Pangaribuan dan Ketua DPRD Dr Riski Ramadhan Hasibuan. Di Deli Serdang ditemani Wakil Ketua DPRD Kamaruzzaman, Sag.
Di Medan ditemani R Leo Sihotang BNNP. Selanjutnya dalam mengkhiri reses, Husni juga berkunjung ke pos-pos pengamanan Natal dan Tahun Baru di Medan dan Tebing Tinggi.
Koordinator Media Tenaga Ahli (TA) Anggota Komisi III DPR RI Fraksi Gerindra Suria Ati Kusumah mengatakan, reses yang menampung dan mendengar aspirasi masyarakat, mencari solusi, berbagai masalah penting, menyangkut masa depan regenerasi anak bangsa dan kebutuhan hidup, perekonomian, untuk hajat hidup orang banyak,” terangnya.
Dapat disimpulkan hasilnya, sebut Ati, yaitu butuh perhatian dan kerja sama semua pihak, lanjut Ati, lingkungan keluarga dan diluar keluarga, khusus masalah Darurat Narkoba.
“Butuh perhatian dan kerja sama dengan pihak-pihak terkait. Reses ini mencari solusi dari masalah di Sumut, seperti wilayah kelautan/perikanan, nelayan, benih, binaan,” rinci Pembina FSU (Forum Sandi Uno).
Sedangkan dari wilayah pertanian, ada masalah bibit, pupuk, tata niaga, dll. “Maka, hasil aspirasi masyarakat di dapil Sumut 1 itu akan dibahas dan diinformasikan ke pusat, dengan kerja sama lintas komisi DPR RI (net/lin)
sumber: WA Group FSU (Forum Sandi Uno)/ SumateraPost.co