Kementerian Agama (Kemenag) menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Jabar), Kepolisian Daerah Jawa Barat (Polda Jabar), Kepala Kanwil Kemenag Jabar, dan Rektor UIN SGD Bandun Jabar serta seluruh pihak yang telah berkontribusi dan mendukung mensukseskan gelaran Konferensi Moderasi Beragama Asia Afrika dan Amerika Latin (KMBAAA) di Bandung, Jabar.
semarak.co-Apresiasi ini disampaikan Kepala Badan Peneliltian Pengembangan (Balitbang) dan Pendidikan Pelatihan (Diklat) Kemenag Prof. Suyitno, pada malam puncak KMBAAA yang dihiasi dengan Gala Dinner di Gedung Sate, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar.
Dalam acara tersebut, Prof Suyitno menekankan bahwa keberhasilan KMBAAA tidak lepas dari dukungan dan kerja sama yang erat antara Kemenag, Pemprov Jabar, dan berbagai pihak terkait. Gala Dinner ini merupakan bentuk nyata apresiasi dan kerja sama yang solid antara Kemenag dan Pemprov Jabar.
“Kerja keras dan sinergi dari semua pihak telah membawa kesuksesan dalam penyelenggaraan KMBAAA di kota Bandung,” ujar Prof Suyitno di Gedung Sate Bandung, Kamis malam (21/12/2023) seperti dirilis humas Balitbang Diklat Kemenag, Jumat pagi (22/12/2023).
Malam Gala Dinner ini dihadiri Atase Kedutaan Besar Malaysia, Wasekjen PBNU Ginanjar Sya’ban, Rektor UIN Sunan Gunung Djati Bandung Rosihon Anwar, Rektor UIN Padang Sidempuan, Ketua IAIN Kerinci, Para kepala BLA, BDK, dan Loka Diklat Keagamaan, para Akademisi, dan para pemakalah KMBAAA.
Staf Ahli Gubernur Bidang Pemerintahan, Hukum, dan Politik Pemprov Jabar Engkus Sutisna menyampaikan bahwa pelaksanaan KMBAAA di kota Bandung merupakan hasil dari komitmen dan kolaborasi yang kuat antara pihak-pihak terkait.
“Pemerintah Provinsi Jawa Barat menyambut baik dengan diselenggarakannya Konferensi Moderasi Beragama Asia Afrika dan Amerika Latin atau KMBAAA di Kota Bandung pada 20-22 Desember 2023,” terang Engkus.
Semoga, kata Engkus, pelaksanaan KMBAAA di Kota Bandung ini dilandasi dengan semangat dasa sila Bandung dan Konferensi Asia Afrika 1955. Selain itu, juga bisa lebih meningkatkan perdamaian yang abadi untuk dunia yang kita cintai ini.
KMBAAA di Bandung diakhiri dengan harapan bahwa kerjasama dan semangat kolaborasi yang terjalin selama konferensi akan terus berlanjut dan menghasilkan dampak positif dalam membangun dunia yang lebih toleran dan damai, khususnya dalam konteks pluralitas agama di Asia, Afrika, dan Amerika Latin. (smr)