KAI Daop 1 Jakarta Batalkan 21 Jadwal KA, Diikuti Daop 7 Madiun Tujuan Bandung

Dampak pengurangan dan pembatalan sejumlah perjalanan KA oleh PT KAI, jumlah penumpang KA berkurang drastis hingga satu gerbong KA hanya diisi dua penumpang. Foto: internet

PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 1 Jakarta memberlakukan pembatalan 21 jadwal perjalanan KA lokal, mulai Rabu besok 1 April 2020. Ini setelah melakukan pembatalan perjalanan pada KA jarak jauh.

semarak.co -Kepala Humas (Kahumas) KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa mengatakan, angkah kebijakan melakukan pembatalan perjalanan KA ini dilakukan karena volume pengguna jasa saat ini juga telah mengalami penurunan yang cukup signifikan yakni sekitar 70 persen.

Bacaan Lainnya

“Kini Daop 1 Jakarta kembali memberlakukan pemberhentian operasional atau batal jalan pada pelayanan 21 KA Lokal, dalam kurun waktu 1 April sampai 30 April 2020,” ujar Eva Chairunisa dalam rilisnya, Minggu malam (29/3/2020).

Bagi calon penumpang KA Lokal yang terdampak pembatalan KA pada kurun waktu tersebut, kata dia, dapat mengajukan pengembalian bea tiket secara penuh 100% di luar bea pesan.

“PT KAI Daop 1 Jakarta mengimbau agar calon penumpang melakukan pembatalan tiket secara online di aplikasi KAI Access versi terbaru,” ujar Nisa, sapaan akrab Eva Chairunisa.

Sebelum jadwal pembatalan diberlakukan, kata Nisa, tentunya seluruh calon penumpang yang sudah membeli tiket pada jadwal KA yang dibatalkan sudah diberikan informasi terlebih dahulu melalui layanan informasi pelanggan.

Adapun informasi perjalanan KA dapat diketahui melalui saluran resmi milik PT KAI. Di antaranya aplikasi KAI Access, website resmi kai.id, Contact Center 121 line (021)121, Layanan pelanggan cs@kai.id dan Sosial media @keretaapikita @kai121.

KAI Daop 7 Madiun juga membatalkan pengoperasian sejumlah KA tujuan Bandung sebagai upaya mendukung pemerintah memutus rantai penyebaran virus corona jenis baru atau COVID-19 ke beberapa wilayah.

Manager Humas PT KAI Daop 7 Madiun Ixfan Hendriwintoko mengatakan, pembatalan atau pengurangan perjalanan KA tersebut merupakan upaya lanjutan dari beberapa tahap yang sudah dilakukan PT KAI.

“Mulai hari ini, Minggu (29/3) hingga Selasa (31/3/2020), PT KAI membatalkan hampir semua perjalanan KA tujuan Bandung. Kereta api tujuan Bandung yang dibatalkan tersebut, meliputi KA Argo Wilis, KA Turangga, KA Malabar, KA Mutiara Selatan, dan KA Pasundan,” ujar Ixfan di Madiun, Minggu (29/3/2020).

Jadi, kata Ixfan, untuk kereta api yang ke arah Bandung, dari Daop 7 hanya menyisakan KA Kahuripan dari Blitar dengan tujuan akhir Stasiun Kiaracondong, Bandung. KA Kahuripan yang biasanya berhenti di Stasiun Tasikmalaya, rinci Ixfan, mulai hari Minggu (29/3/2020) tidak berhenti di semua stasiun  di Kabupaten Tasikmalaya.

“Pemerintah daerah Tasikmalaya meminta kepada PT KAI agar kereta tidak ada yang berhenti di wilayahnya. Hal itu sesuai kebijakan pemda untuk membatasi akses keluar dan masuk warganya selama upaya penanggulangan wabah COVID-19,” katanya.

Calon penumpang yang sudah membeli tiket, sebut Ixfan, bisa membatalkannya secara online melalui KAI Access agar tidak perlu keluar rumah  ke stasiun. “Kebijakan akan terus dilakukan evaluasi mengikuti perkembangan situasi yang ada di lapangan,” ujarnya.

Silakan warga manfaatkan fasilitas untuk mendapatkan informasi, saran dia, lewat Contact Center 121 atau via HP 021-121 dan email cs@kai.id. “Selain itu update tentang perjalanan KA juga kami sampaikan melalui akun resmi sosial media KAI (Facebook, Instagram dan Twitter) di @KAI121,” tutupnya. (net/lin)

Berikut 21 KA Lokal keberangkatan dari Stasiun Bogor Paledang, Sukabumi, Merak dan Rangkasbitung yang mengalami pembatalan perjalanan KA:

  1. KA 221 Pangrango (Sukabumi-Bogor) keberangkatan 05.15 WIB BATAL 1-30 April 2020
  2. KA 222 Pangrango (Bogor- Sukabumi) keberangkatan 07.50 WIB BATAL 1-30 April 2020
  3. KA 225 Pangrango (Sukabumi-Bogor) keberangkatan 10.25 WIB BATAL 1-30 April 2020
  4. KA 226 Pangrango (Bogor-Sukabumi) keberangkatan 13.10 BATAL 1-30 April 2020
  5. KA 229 Pangrango (Sukabumi-Bogor) keberangkatan 15.45 WIB BATAL 1-30 April 2020
  6. KA 230 Pangrango (Bogor-Sukabumi) keberangkatan 18.30 WIB BATAL 1-30 April 2020
  7. KA 498 Siliwangi (Sukabumi-Cianjur) keberangkatan 05.45 WIB BATAL 1-30 April 2020
  8. KA 500 Siliwangi (Sukabumi-Cianjur) keberangkatan 10.55 WIB BATAL 1-30 April 2020
  9. KA 502 Soliwangi (Sukabumi-Cianjur) keberangkatan 16.15 WIB BATAL 1-30 April 2020
  10. KA 485 Lokal Merak (Merak-Rangkasbitung) keberangkatan 04.55 WIB BATAL 1-14 April 2020
  11. KA 486 Lokal Merak (Rangkasbitung-Merak) keberangkatan 04.55 WIB BATAL 1-14 April 2020
  12. KA 487 Lokal Merak (Merak-Rangkasbitung) keberangkatan 07.40 WIB BATAL 1-14 April 2020
  13. KA 488 Lokal Merak (Rangkasbitung-Merak) keberangkatan 07.50 WIB BATAL 1-14 April 2020
  14. KA 489 Lokal Merak (Merak-Rangkasbitung) keberangkatan 10.20 WIB BATAL 1-14 April 2020
  15. KA 490 Lokal Merak (Rangkasbitung-Merak) keberangkatan 12.55 WIB BATAL 1-14 April 2020
  16. KA 491 Lokal Merak (Merak-Rangkasbitung) keberangkatan 15.50 WIB BATAL 1-14 April 2020
  17. KA 492 Lokal Merak (Rangkasbitung-Merak) keberangkatan 15.50 WIB BATAL 1-14 April 2020
  18. KA 493 Lokal Merak (Merak-Rangkasbitung) keberangkatan 18.25 WIB BATAL 1-14 April 2020
  19. KA 494 Lokal Merak (Rangkasbitung-Merak) keberangkatan 18.25 WIB BATAL 1-14 April 2020
  20. KA 495 Lokal Merak (Merak-Rangkasbitung) keberangkatan 21.10 WIB BATAL 1-14 April 2020
  21. KA 496 Lokal Merak (Rangkasbitung-Merak) keberangkatan 20.50 WIB BATAL 1-14 April 2020

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *