Jelang Kejurnas Karate, PB FORKI Temui Ketum Hadi Heryanto27 Agustus 2022 14:5527 Agustus 2022 15:10 Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Hadi Tjahjanto menerima audiensi Pengurus Besar Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (PB FORKI) di Kantor Kementerian ATR/BPN, Kawasan Kebayoran, Jakarta Selatan, Kamis (25/8/2022). PB FORKI menyampaikan akan mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate Tahun 2022 di Kota Padang, Sumatra Barat, pada 3-6 Oktober 2022. Selain itu, juga akan ikut serta dalam kejuaraan internasional “World Karate Federation Series 1” di Jakarta pada November mendatang. Hadi Tjahjanto yang juga selaku Ketua Umum PB FORKI akan terus mendukung langkah Karateka Nasional agar dapat berprestasi di kancah nasional maupun internasional. Harapannya, olahraga bela diri ini dapat semakin bersinar dan mengharumkan nama Indonesia di tingkat internasional. Dalam audiensi ini turut mendampingi Menteri ATR/Kepala BPN, Juru Bicara Kementerian ATR/BPN, T. Hari Prihatono dan Kepala Biro Hubungan Masyarakat Kementerian ATR/BPN, Yulia Jaya Nirmawati. (jr/ta/sr). Foto-foto: humas ATR/BPN Pos terkaitWamenpar Ni Luh Sebut Ajang Aquabike Jetski World Championship 2024 Dorong Pertumbuhan Ekonomi Danau TobaTelkomsel Dukung Kemajuan Industri Games dan Esport Tanah Air melalui Keikutsertaan pada Gelaran MPL ID Season 14SEA Today Golf Day Kembali Hadir, 9 November 2024 dengan Konsep Ramah LingkunganSambut Kejuaraan Dunia Aquabike Jetski di Danau Toba Sumut, PT InJourney Airports Tampilkan Seni Budaya di Bandara SisingamangarajaTelkomsel Hadirkan Channel Mola Golf dan Mola Sport di IndiHome TV, Berikan Pengalaman Tayangan Olahraga Kelas Dunia Setiap HariPesta Rakyat dan Aquabike Jetski World Championship di Danau Toba, Menpar Widi Nilai Aquabike JetskiTingkatkan Kunjungan Wisata