Mayoritas warga Nahdlatul Ulama (NU) mendukung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto maju di pemilihan presiden (Pilpres) 2024 setelah terbentuknya koalisi Kebangkitan Indonesia Raya antara Gerindra dan PKB. Hal ini berdasarkan hasil survei nasional terbaru yang dilaksanakan Lembaga Survei Nasional (LSN).
semarak.co-Direktur Eksekutif LSN Gema Nusantara Bakry mengatakan, berdasarkan analisis hasil survei yang dilakukan LSN dengan menggunakan metode cross-tabulation, sebanyak 41,5% responden yang mengaku warga atau simpatisan NU akan memilih Prabowo jika Pilpres dilaksanakan saat ini.
“Dibanding survei LSN Februari 2022, terjadi peningkatan dukungan yang signifikan terhadap Prabowo Subianto di kalangan kaum nahdliyin. Saat itu baru sekitar 25,3% anggota atau simpatisan NU yang menyatakan memilih Prabowo Subianto,” kata Gema dalam paparannya secara daring, Jumat (15/7/2022).
Namun kali ini, sambung Gema, mereka yang akan memilih Ketua Umum Partai Gerindra itu melesat cukup signifikan menjadi 41,5%. Hasil survei LSN kali ini mengindikasikan bahwa terbentuknya koalisi Kebangkitan Indonesia Raya antara Gerindra dan PKB cukup berdampak pada elektabilitas Prabowo di kalangan nahdliyin.
“Selain itu berdasarkan media monitoring yang dilakaukan LSN, tingkat percakapan netizen tentang Prabowo di Jawa Timur, wilayah yang menjadi basis NU juga semakin padat pasca koalisi Gerindra-PKB,” kata Gema dilansir inews.id/Jumat, 15 Juli 2022 – 17:37:00 WIB.
“Ini semua dapat ditafsirkan bahwa jika koalisi Gerindra-PKB semakin diperkuat, kaum nahdliyin nampaknya semakin solid mendukung Prabowo untuk menjadi Presiden RI 2024-2029,” demikian Gema menutup paparanya.
Seperti diketahui, Jawa Timur dan khususnya warga nahdliyin faktor signifikan yang menyebabkan kekalahan Prabowo Subianto dalam dua kontestasi Pilpres sebelumnya. “Saat itu secara mutlak Prabowo-Hatta (2014) maupun Prabowo-Sandi (2019) mampu menguasai Jawa Barat dan kantong-kantong suara Muhammadiyah dan umat non-nahdliyin lainnya yang tersebar di berbagai provinsi,” kata Gema.
Gema menilai, bahwa menjelang Pemilu 2024 beberapa kandidat Capres mengidentifikasikan dirinya mewakili warga NU atau berusaha semaksimal mungkin merebut hati kaum nahdliyin dan warga Jawa Timur.
“Namun sejauh ini. setidaknya berdasarkan temuan survei LSN, Prabowo menjadi tokoh paling berhasil. Strategi berkoalisi dengan PKB terbukti efektif untuk mendongkrak elektabilitas Prabowo di Jawa Timur dan khususnya di kalangan nahdliyin,” katanya.
Di bagian lain diberitakan laman fraksigerindra.id/Sabtu, 16 Juli 2022 09:25 WIB/Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menghadiri acara pembukaan Kongres ke-XVI Fatayat NU di Jakabaring Sport City (JSC) Palembang, Sumatera Selatan, Jumat (15/7/2022).
Prabowo hadir mengenakan kemeja safari berwarna cokelat, berpeci hitam dengan masker putih. Ia duduk di bagian paling depan didampingi Ketum Fatayat NU Anggia Ermarini. “Kita doakan Al-Fatihah untuk beliau agar jadi presiden RI,” cetus Cak Amir.
Melihat itu, peserta Kongres Fatayat NU menyambutnya dengan tepuk tangan meriah. Cak Amir lantas membacakan Surat Al-Fatihah yang diikuti seluruh peserta Kongres. “Al-Fatihah,” kata Cak Amir yang diikuti peserta Kongres.
Setelah itu, Cak Amir sempat menyuruh Prabowo kembali berdiri. Sambil bercanda, Cak Amir menanyakan Prabowo dirinya akan diberikan kursi menteri apa, bila nantinya terpilih menjadi presiden RI di 2024-2029. “Pak Prabowo kalau Bapak jadi presiden, saya jadi menteri apa, Pak?” canda Cak Amir sambil tertawa.
Ketua PWNU Sumatera Selatan Amirudin Nahrawi atau Cak Amir turut diberi kesempatan memberikan sambutannya sebagai tuan rumah dalam pembukaan Kongres. Pada awal sambutannya, Cak Amir menyapa Prabowo yang hadir dalam acara tersebut. Ia juga meminta Prabowo untuk berdiri ketika disapa. “Yang saya taati tentunya Pak Menhan Prabowo Subianto. Tolong berdiri, Pak,” kata Cak Amir.
Diminta Cak Amir, otomatis Prabowo langsung berdiri di hadapan ratusan peserta Kongres Fatayat NU. Prabowo langsung menggerakkan tangannya memberi hormat. Melihat Prabowo berdiri, ratusan peserta kongres menyambutnya dengan tepuk tangan meriah. (net/dra/new/smr)
sumber: inews.id/fraksigerindra.id di WAGroup Gerakan Muslim Indonesia (postSenin18/7/2022/yamankahmi)