Hadiri Flash Mob Partai PKS di Al Azhar Jakarta, Gubernur DKI Anies Baswedan Diteriaki Presiden! Presiden! Presiden!

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan disambut flash mob massa PKS di Masjid Agung Al Azhar. Foto: internet

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri acara Flash Mob Dewan Pengurus Wilayah Partai Keadilan Sejahtera (DPW PKS) DKI Jakarta digelar di Masjid Agung Al-Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan Minggu siang (21/8/2022). Acara rutin tahunan ini dilaksanakan serentak di seluruh daerah Indonesia.

semarak.co-Gubernur Anies tiba di acara PKS di lapangan Masjid Alzhar sekitar pukul 11.15, Minggu 21 Agustus 2022. Setelah turun dari mobilnya, Gubernur Anies disambut Anggota DPRD Muhammad Thamrin tepat di depan Masjid Agung Al Azhar.

Bacaan Lainnya

Gubernur Anies juga terlihat menggunkan kaos PKS berwarna orange putih yang bergambarkan Ketua Majelis Syuro PKS Salim Assegaf yang dibalut dengan rompi Jakarta berwarna biru navy atau dongker ciri khas Pemprov DKI Jakarta.

Kedatangan Anies disambut ribuan simpatisan PKS dengan flash mob atau joget bersama Go PKS Go dan sesekali terdengar teriakan, Anies Presiden! Kemudian Anies langsung menuju ke panggung dan disambut sejumlah elite partai dan sejumlah anggota DPRD Jakarta. Selang beberapa menit, Anies dipersilahkan memberikan sambutan.

Dalam sambutannya, Gubernur Anies mengatakan bahwa meskipun jabatannya selesai pada Oktober nanti, tapi dia tetap berada di Jakarta. Anies juga berterima kepada PKS yang telah mendukungnya mulai dari pengusungan, pencalonan, kampanye, hingga bekerja di Pemprov Jakarta dilakukan secara harmonis.

“Alhamdullah Jakarta telah mengalami perubahan 5 tahun terakhir ini,” ujar Gubernur Anies dilansir pikiran-rakyat.com/21 Agustus 2022, 13:40 WIB.

Ketua DPW PKS DKI Jakarta Khorudin memuji Gubernur Anies yang dinilai berhasil memimpin ibu kota selama lima tahun. “Selamat datang buat Gubernur DKI Jakarta. Yang selama 5 tahun telah mengubah wajah Jakarta dengan segudang prestasi. Puluhan penghargaan nasional dan internasioanl diraih, tapi sayang 16 Oktober sudah meninggalkan Jakarta,” ujar Khoridin dilansir sindonews.com/Minggu, 21 Agustus 2022 – 16:53 WIB.

Pantauan MNC Portal Indonesia – Minggu 21 Agustus 2022 12:04 WIB/terlihat simpatisan PKS juga membawa bendera merah putih dan bendera kebanggan partai tersebut. “Anies Presiden!” teriak simpatisan secara spontanitas dan disambut peserta lainnya.

“Presiden!, Presiden!, Presiden!,” sambut simpatisan lainnya menimpali.

Hadir dalam acara tersebut Ketua Majelis Syura PKS Salim, Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Ketua DPW PKS DKI sekaligus Wakil Ketua DPRD DKI Khoirudin dan kader PKS lainnya. (net/snc/mnc/smr)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *