Gelar Baksos, Warga Perumahan Taman Buah Sumbangkan Warga Gunung Bundar Bogor

Warga Perumahan Taman Buah 2 Larangan, Kota Tangerang, menyalurkan bantuan uang tunai, sembako, dan pakaian layak, perlengkapan sekolah, kepada warga Gunung Bundar, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (10/3). Ini berawal dari kepedulian terhadap sesama kepada masyarakat yang membutuhkan seperti, fakir miskin, yatim, piatu, dan duafa serta tempat ibadah.

Bantuan ini diperoleh dari hasil sumbangan warga Taman Buah sebagai bagian kegiatan bakti sosial (Baksos) I Taman Buah (TB) dengan motto “Kami Berbagi Untuk Lebih Manfaat”, merupakan gelaran sosial yang perdana. Direncanakan, acara ini akan terus berkesinambungan disesuaikan dengan tempat dan masyarakat yang membutuhkan. Dan, terlebih dahulu telah melakukan survei.

Kegiatan sosial ini dihadiri langsung Ketua RT Taman Buah RT 01/14, Tangerang Tri Mulyono, Ketua Panitia Baksos I TB Adi Iskandar P, Ketua RT 002/006, Desa Gunung Bundar II, Kec Pamijahan, Kab Bogor Andi, kepolisian, Babinsa serta tokoh masyarakat setempat.

Ketua Panitia Baksos I TB, Adi Iskandar mengatakan, kegiatan sosial ini dapat terlaksana berkat antusiasme yang tinggi membantu sesama dari warga TB. “Maka, kami bisa hadir di sini, menyalurkan, memberikan bantuan Paket layak pakai 11 pack, paket buku, dan mainan anak-anak 12 pack. Serta sembako, uang tunai sebanyak 35 amplop dan uang tunai sebesar Rp 3 juta untuk renovasi masjid Anwarul Huda,” ujarnya.

Kegiatan ini, lanjut Adi akan terus berlanjut. Namun, dirinya belum bisa memastikan di mana tempat dan kapan waktunya. “InshaAllah kegiatan yang baik dan mulia ini akan terus berlanjut,” katanya.

Tri Mulyono mengucapkan terimakasih kepada semua pihak, terutama warga TB yang mensupport kegiatan ini. “Terimakasih kepada warga Taman Buah, kepeduliannya terhadap sesama begitu tinggi, sehingga dapat membantu warga Gunung Bundar II yang membutuhkannya,” tuturnya.

Sementara, tokoh masyarakat sekaligus seorang ulama, Ustadz Aep mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada warga perumahan Taman Buah. “Kami mengucapkan terimakasih kepada bapak-bapak, ibu-ibu Perumahan Taman Buah, semoga apa yang ibu, bapak berikan kepada kami akan mendapat balasan dari Allah SWT,” tukasnya. (lin/din)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *