Citilink Hadirkan Program Libur Lebaran Lebih Lama, Tawarkan Harga Spesial Hingga 29 April 2023

Maskapai penerbangan Citilink mengajak penumpang untuk memperpanjang masa liburan melalui program terbarunya, yakni Libur Lebaran Idul Fitri 1444 H Lebih Lama dengan pembelian tiket penerbangan mulai 22-29 April 2023 dan periode terbang pada 26-29 April 2023.

semarak.co-Direktur Niaga dan Kargo Citilink Ichwan F Agus mengatakan, program Libur Lebaran Lebih Lama ini menyiapkan harga spesial untuk rute menuju Jakarta, mulai dari Rp750.000 untuk 16 rute pilihan, seperti di antaranya dari Balikpapan, Surabaya, Makassar, Yogyakarta, Semarang, Medan, Batam, Malang dan destinasi favorit lainnya. Program ini dapat dibeli di website dan aplikasi Citilink.

Bacaan Lainnya

“Citilink mengerti bahwa momen merayakan Idulfitri bersama keluarga merupakan suatu hal yang sangat berkesan, oleh karena itu Citilink menawarkan program ini agar penumpang dapat lebih puas berkumpul bersama keluarga tersayang,” ujar Ichwan dirilis humas melalui email semarak.redaksi@gmail.com, Rabu (26/4/2023).

Ichwan menambahkan bahwa melalui program Libur Lebaran Lebih Lama, diharapkan masyarakat dapat menghindari padatnya mobilitas arus balik lebaran serta lebih fleksibel dalam menentukan waktu pulang ke kota asal.

Masyarakat yang masih belum mendapatkan tiket pulang ke kota asal masih dapat membeli tiket melalui website dan aplikasi Citilink. Selama periode high season lebaran, Citilink telah menyiapkan lebih dari 16.000 kursi tambahan untuk penerbangan hingga 30 April 2023. Dengan begitu masyarakat bisa lebih tenang untuk memperpanjang masa libur lebarannya. (smr)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *