Innovation Through Collaboration menjadi tema kegiatan yang dilaksanakan di Pulau Sirandah, Sumatera Barat (Sumbar), sejak Sabtu (3/8/2024) dan dihadiri langsung Sekretaris Utama BKKBN RI Tavip Agus Rayanto. Tavip berharap setelah kegiatan ini peserta semakin kompeten dalam melaksanakan tugasnya sehingga bisa dijadikan role model dan bisa diadaptasi provinsi lain.
semarak.co-Kegiatan ini diikuti seluruh pegawai Perwakilan BKKBN Riau dan Sumbar yang diisi berbagai rangkaian kegiatan mulai dari outbound hingga penanaman nilai-nilai spiritual oleh Ustad Sigit Sugiarto.
Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Riau Mardalena Wati Yulia mengatakan, kegiatan ini menjadi momentum strategis untuk meningkatkan motivasi dan semangat kerja pegawai. Sekaligus membangun kerjasama antar pegawai dalam pelaksanaan tugas dan fungsi sehari-hari.
Harapannya, ucap Yulia, lewat kegiatan ini seluruh pegawai bisa kembali membangun dan memupuk semangat kerjasama serta kekompakan. Sehingga bisa mendukung pelaksanaan program Pembangunan Keluarga, Kependudukan, Keluarga Berencana (Bangga Kencana) dan Percepatan Penurunan Stunting.
“Selain membangun semangat budaya kerja, kegiatan ini juga bertujuan meningkatkan semangat kekeluargaan antar pegawai,” terang Yulia dirilis humas BKKBN Pusat usai acara melalui WAGroup Jurnalis BKKBN, Senin malam (5/8/2024).
Mengingat SDM memegang peranan penting dalam laju organisasi termasuk di BKKBN, maka SDM yang handal akan mempermudah organisasi dalam mencapai tujuan dan target-target kinerja bisa dirasakan dampaknya hingga ke masyarakat. (smr)