Bank BNI Syariah kembali mendapatkan apresiasi media yang diberikan Serikat Perusahaan Pers (SPS) dalam acara The 7th Indonesia Inhouse Magazine Awards (InMa). Tahun ini majalah internal BNI Syariah yang bernama Hasanah Lifestyle meraih penghargaan Bronze Winner kategori The Best of Private Company. Ini satu-satunya bank syariah yang meraih penghargaan dalam ajang penghargaan InMa 2018.
Prestasi ini menjadi tahun ketiga berturut – turut bank syariahpelat merah ini mendapatkan penghargaan InMa. Penghargaan diberikan Ketua Dewan Pembina SPS Pusat Dahlan Iskan kepada Barno Sudarwanto, Senior Manager Divisi Kesekretariatan dan Komunikasi Perusahaan BNI Syariah di Padang, Sumbar, Rabu (7/2) malam, seperti dirilis Humas BNI Syariah, Kamis (8/2).
Mengangkat tema “Kreativitas Tanpa Batas di Era yang Terus Berubah”. melalui ajang ini SPP mendorong korporasi dan lembaga pemerintah untuk memberikan ide dan konten kreatif majalah internal yang dikemas dalam desain menarik.
Kreativitas, aspek bahasa dan komunikasi serta desain menjadi beberapa faktor penilaian. Tercatat bahwa lebih dari 180 majalah dari berbagai korporasi turut berpartisipasi di acara bergengsi bagi para humas, dengan berbagai kategori diantaranya The Best of Government Inhouse Magazine, The Best of State Own Entreprise, The Best of Private Company, The Best of University, The Best E- Magazine Government, The Best E-Magazine Private Company, The Best of E- Magazine State Own Entreprise dan The Best of E-Magazine Multinational Company.
Barno mengucap terimakasih kepada nasabah dan masyarakat luas yang senantiasa menjadi sobat Hasanah BNI Syariah. Hal ini tentu memacu kami untuk terus berkreatifitas tanpa batas dan informatif di tengah maraknya informasi di era digital.
Lebih lanjut dia menyampaikan Selamat Hari Pers Nasional 9 Februari kepada rekan – rekan pers, semoga BNI Syariah bersama rekan – rekan media dapat terus bersinergi berkontribusi memberikan informasi yang akurat dan bermanfaat bagi masyarakat
Hasanah Lifestyle
Majalah Hasanah Lifestyle yang terbit sejak tahun 2014 adalah majalah internal BNI Syariah yang terbit setiap bulan sebagai mediator komunikasi antara manajemen dan karyawan, serta nasabah di cabang BNI Syariah seluruh Indonesia. Terdiri dari 6 rubrik diantaranya Direksi Menyapa, Kabar Hasanah, Wawasan Hasanah, Lensa Hasanah, Promo Hasanah dan Profil Hasanah.
Rubrik ini berisi tentang informasi korporat, perkembangan industri perbankan syariah di Indonesia, kegiatan sosial, promo bisnis dan prestasi korporasi maupun cabang – cabang BNI Syariah. Tahun 2018 ini, seiring dengan perkembangan era milenial, Majalah Hasanah Lifestyle bertransformasi menjadi e-magazine yang dapat diakses melalui smartphone. (lin)