Berkarier 10 Tahun, Afgan Siap Gelar Konser Tunggal Keduanya di Malaysia

Afgan siapkan konser tunggal di Malaysia. foto: dokpri

Dalam rangka merayakan dekade gemilang kariernya, Afgan akan segera melaksanakan Konser Dekade Live in Kuala Lumpur 2018. Memasuki proses latihan terakhirnya, Afgan menggelar jumpa wartawan tentang konsernya,di studio Erwin Gutawa, jalan Pangeran Antasari Jakarta, Selasa (30/10).

Untuk menyempurnakan penampilannya di konser ini, Afgan mengadakan latihan terakhirnya di Studio Erwin Gutawa. Terlihat Afgan sedang melakukan final gladi resik sebelum dirinya tampil di Plenary Hall KL Convention Centre pada tanggal 3 November ini.

“Konser ini rencananya akan diadakan di Plenary Hall Kuala Lumpur Convention Centre pada tanggal 3 November 2018 besok, bertemakan “Suguhan Satu Dekade Afgan” merupakan perjalanan saya yang mana sangat tidak terasa sudah 10 tahun saya berkarier di industri musik tanah air,” kata Afgan usai final gladi resik.

Afgan yang memiliki nama lengkap Afgan Syahreza ini, mengatakan untuk bisa bertahan di industri musik dalam negeri dan juga mancanegara jelas bukan perkara yang mudah. Karena dibalik hasil karya-karyanya yang ikonik, tiap musisi memiliki perjuangannya tersendiri dalam menjaga eksistensinya.

Afgan yang telah sukses meluncurkan album ke-6 nya yang berjudul “Dekade” di awal tahun 2018 ini, ia telah siap meluncurkan konser 10 tahun kejayaannya yang pertama di Malaysia.

“Saya siap membawakan 23 hits lagu terbaik saya, selama 10 tahun berkarier antara lain: Jodoh Pasti Bertemu, Sadis, dan beberapa lagu saya berjudul: Sudah, Love Again, dan masih banyak lagi,” kata Afgan optimis.

Penyanyi kelahiran Jakarta 29 tahun yang lalu ini, baru saja mendapatkan nominasi Europe Music Awards dari MTV sebagai “Best Southeast Asia Act” selain memang sudah memiliki segudang prestasi baik di dalam maupun luar negeri. Bahkan ia juga banyak mendapatkan penghargaan di bidangnya.

Sebelumnya Afgan juga sempat meramaikan acara MTV Asia Hyperplay di Singapore bersama Nick Jonas dan Alesia Cara. Selain itu Afgan juga baru-baru ini turut meramaikan penutupan acara Asian Games 2018 yang juga menampilkan grup band Korea Super Junior dan juga beragam iKon.

Konser yang akan diadakan di Plenary Hall KL Convention Centre merupakan konser tunggal kedua dari Afgan dan Afgan akan berkolaborasi dengan musisi Malaysia bernama Ruffedge.

Setelah sebelumnya sukses mengadakan konser “Dari Hati” di Malaysia pada tahun 2015. Konser tunggal kedua ini menyediakan tiket masuk yang dibanderol dari: RM288 (silver), RM588 (gold), RM888 (platinum), dan RM1288 (VVIP). (mil)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *