Asian Games 2018, Connie Nurlita, The  Energy Of Dancedhut Ayang Ayangmu

Penyanyi dangdut senior Connie Nurlita. Foto: dok humas

Paska kembali ke panggung hiburan Tanah Air dengan merilis sebuah album berjudul Baru 6 Bulan, Mei 2017, kini artis penyanyi Connie Nurlita menggebrak lagi dengan karya terbarunya berjudul  Ayang Ayangmu. Lirik dan musik lagu ini diadaptasi Didi Kempot dan Mike Bagindas dari lagu hits Mandarin berjudul Ci She Pen.

Kehadirannya Connie lewat single teranyarnya ini juga diapresiasi oleh INASGOC sebagai penyelenggara resmi Asian Games 2018. Connie diundang untuk menghibur para atlit dari  berbagai negara di Asia yang mengikuti Asian Games. Untuk itu, INASGOC memberikan apresiasi berupa sertifikat terkait support Connie dalam penyelenggaraan Asian Games kali ini.

“Connie akan menggelar show case di hadapan para atlet peserta Asian Games di Atlet Village, Kemayoran dengan nama Event Fantasia 2018, Kamis (30/8) malam pukul 19.00 – 20.00 WIB,”  ujar Connie pada wartawan di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (30/8).

Semoga kehadiran Connie Nurlita lewat single terbarunya ini bukan hanya memberikan support positif bagi para atlit untuk siap menang dan siap kalah dalam bertanding, namun juga menularkan Energy of Asia menjadi Energy Of  Dancedhut “Ayang AyangMu”

Penyanyi senior dangdut Connie Nurlita kembali merilis single teranyarnya berjudul “Ayang Ayangmu” (April 2018) ciptaan Chuan Xiong Zhou & Xin Ron Chen. Single “Ayang Ayangmu” bercerita tentang kerinduan seorang wanita kepada kekasihnya yang terpisah. Begitu besar kerinduan tersebut sehingga selalu terbayang-bayang akan kenangan bersama kekasihnya itu.

Berkonsep musik trend koplo Jawa Timur, bergaya Banyuwangian yang dipadu dengan sentuhan flute ala Kitaro pada opening lagu. Dan dengan beat yang ranca, lagu ini akan asik buat bergoyang, sangat cocok untuk stage act performance. Proses pembuatan single “Ayang Ayangmu” lumayan singkat kurang lebih satu bulan, mulai dari penggarapan lagu, take vokal, mixing dan mastering.

Untuk take vokal diakui ada sedikit kendala dalam pelapalan lirik karena secara notabene Connie memang bukan dari suku Jawa, namun sebagai penyanyi profesional tentunya tidak terlalu sulit bagi Connie untuk berhasil membawakan lagu ini dengan baik. Dan hasilnya sangat luar biasa keren dan sangat cocok dinyanyikannya. Harapannya tentu saja dapat diterima pasar, dan dapat meramaikan belantika musik nasional, khususnya musik dangdut. (lin)

Artis                 : Connie Nurlita

Single              : “Ayang Ayangmu”

Ciptaan            : Chuan Xiong Zhou & Xin Ron Chen

Adaptasi lirik   : Didi Kempot & Mike D’Bagindas

Aransemen      : Faishal Rizal

Label               : Big Indie NAGASWARA

Rilis                 : April 2018

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *