Antusias Ikuti Pembukaan World Water Forum, Menteri ATR/BPN AHY Sampai Jalan Kaki: Perlunya Cari Solusi Bersama Atasi Kelangkaan Air Bersih

Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY-kedua dari dari kiri) berjalan kaki satu kilometer karena terjebak macet untuk menghadiri upacara pembukaan World Water Forum (WWF) 2024 sempat dicegat wartawan di Bali International Convention Center (BICC) Nusa Dua, Bali, Senin (20/5/2024). Foto: humas Kementerian ATR/BPN

Baru saja tiba hari Sabtu tengah malam kemarin dari Amerika Serikat (AS) atas undangan Bank Dunia, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sudah kembali terbang ke Bali.

semarak.co-Menteri ATR/BPN AHY tiba di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Minggu (19/5/2024). Dalam kunjungan kali ini, Menteri AHY diagendakan hadir dalam World Water Forum, pertemuan internasional yang dihadiri 149 negara.

Bacaan Lainnya

Hal yang dibicarakan dalam forum tersebut yakni terkait kebijakan tata kelola air dan sanitasi dunia. Ini menjadi tantangan bangsa-bangsa di dunia dan tentunya semangatnya ingin mencari solusi bersama karena tidak ada satu negara yg bisa berdiri sendiri.

“Kita berharap jika bisa dihadirkan water security yang di dalamnya termasuk Indonesia, maka masyarakat kita termasuk dunia tidak akan pernah kesusahan dalam hal air,” kata Menteri AHY kepada awak media di bandara internasional I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Minggu (19/5/2024).

Dalam rangkaian kegiatan WWF, Menteri AHY akan menghadiri Gala Dinner di Garuda Wisnu Kencana (GWK) Bali, Minggu malam. Hari esoknya pada Senin (20/05/2024), Menteri AHY mengikuti upacara pembukaan bersama Presiden Joko Widodo beserta sejumlah Menteri Kabinet Indonesia Maju.

Selanjutnya, Rabu besok (22/05/2024), Menteri ATR/Kepala BPN AHY didaulat untuk menjadi pembicara kunci dalam Forum Session Local and Regional Government Forum, bersama Mendagri. Di tengah agenda WWF 2024, Menteri AHY juga melakukan Deklarasi 4 Kabupaten Lengkap di Provinsi Bali meliputi Kabupaten Jembrana, Gianyar, Tabanan, dan Bangli.

Pada saat yang sama, berlangsung juga Launching Implementasi Layanan Elektronik; Launching Mobil Keliling Layanan Elektronik di Provinsi Bali; dan juga Penyerahan Sertipikat Tanah Elektronik bagi aset BMN/BMD/BUMN, tanah wakaf, dan tanah milik perorangan.

Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung, Selasa (21/5/2024) di Wisma Sabha Kantor Gubernur Provinsi Bali yang terletak di Kota Denpasar. “Ini kami harapkan bisa membuat kantor pertanahan semakin responsif, kemudian dapat melayani masyarakat dengan lebih baik lagi sekaligus bukan hanya urusan tanah sekaligus tata ruangnya,” imbuhnya.

“Mudah-mudahan semakin menguatkan kolaborasi pemerintah pusat dan daerah. Dengan demikian, kita semua dalam satu frekuensi yang sama, tujuan yang sama,” demikian Menteri AHY menutup rilis humas usai acara melalui WAGroup Forum Mitra ATR/BPN, Senin (20/5/2024).

Di bagian lain dirilis humas terbaru, Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono antusias menghadiri upacara pembukaan World Water Forum (WWF) 2024 di Bali International Convention Center (BICC) Nusa Dua, Bali, Senin (20/5/2024).

Saat terjebak macet akibat antrian ratusan delegasi internasional, Menteri AHY memilih untuk turun dari kendaraan dan berjalan kaki menuju lokasi acara sejauh sekitar satu kilometer. “Kebetulan dekat itu tapi karena padat trafficnya, kemudian juga hadir banyak pemimpin dunia, banyak delegasi-delegasi negara lain,” ujarnya.

“Termasuk dari Indonesia sendiri tentu menyebabkan kepadatan, sehingga tadi saya memutuskan untuk lebih baik jalan saja,” demikian Menteri ATR/Kepala BPN AHY menambahkan saat dicegat awak media yang hadir di area pintu masuk menuju lokasi acara.

Menteri AHY mengaku ingin hadir tepat waktu dan mengikuti kegiatan dengan baik. Cuaca pun mendukung. “Kan tidak boleh terlambat, tadi juga tidak terlalu panas ya, ada anginnya gitu jadi menyenangkan saja,” lanjutnya.

Seraya berjalan kaki, Menteri AHY mencermati respons delegasi nasional maupun internasional. “Setiap kali mengikuti kegiatan di Bali terutama konferensi tingkat tinggi seperti ini, saya bisa melihat respons dari tamu-tamu atau delegasi internasional, yang happy semuanya senang gitu ya,” ujarnya.

“Apalagi tadi malam disuguhkan pagelaran budaya seni yang sangat-sangat baik dan membanggakan, di lokasi GWK ya, Garuda Wisnu Kencana tadi malam itu suasananya bagus sekali dan ini impresi yang sangat baik, artinya Indonesia selalu sukses sebagai tuan rumah,” demikian Menteri AHY.

Menteri ATR/Kepala BPN AHY tiba di lokasi acara upacara pembukaan WWF 2024 didampingi sejumlah Pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama Kementerian ATR/BPN. (LS/PHAL/smr)

Pos terkait