Klinik MEDISKA KAI Daop 1 Jakarta Layani Ribuan Pekerja dan Masyarakat, Dinkes DKI bersama KAI Daop 1 Gelar Vaksinasi Polio

Salah satu pelayanan kesehatan KAI yang tengah unjuk gigi adalah Klinik Mediska PT KAI Daop 1 Jakarta yang merupakan fasilitas pelayanan kesehatan milik KAI, dulunya fokus pada upaya kesehatan kerja bagi pekerja sekarang terbuka untuk Masyarakat umum. Foto: humas KAI Daop 1 Jakarta

Dalam rangka mendukung program nasional Indonesia Bebas Polio, Dinas Kesehatan (Dinkes) Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dan Jawa Barat berkolaborasi dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta menggelar Program Imunisasi Nasional (PIN) di beberapa stasiun wilayah Daop 1 Jakarta.

semarak.co-Kegiatan ini dilakukan di stasiun karena stasiun merupakan salah satu tempat publik yang menjangkau banyak orang atau masyarakat umum dan juga memiliki tempat yang aman untuk penumpang atau masyarakat yang membawa anak-anak.

Bacaan Lainnya

Kegiatan ini dimulai 23 Juli 2024 dan akan berakhir 17 Agustus 2024, bertepatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia. Polio merupakan penyakit yang dapat dicegah melalui pemberian imunisasi kepada anak-anak. PT KAI akan selalu mendukung program pemerintah, terutama yang berhubungan dengan kesehatan, keselamatan, dan pelestarian lingkungan.

Manajer Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Ixfan Hendriwintoko menuturkan, ada beberapa surat pengajuan dari Dinkes Pemprov DKI Jakarta mengenai permohonan untuk menyelenggarakan Pekan Imunisasi Nasional di beberapa stasiun wilayah Daop 1 Jakarta.

Adapun permohonan yang telah dan akan dilaksanakan di stasiun wilayah Daop 1 Jakarta adalah sebagai berikut:

  1. Stasiun Tanah Abang: 27 – 31 Juli 2024.
  2. Stasiun Angke: 30 Juli 2024.
  3. Stasiun Pasar Senen: 26 – 28 Juli 2024.
  4. Stasiun Kebayoran: 30 Juli – 16 Agustus 2024.
  5. Stasiun Jatinegara: 30 Juli 2024.
  6. Stasiun Duri: 02 – 03 Agustus 2024.
  7. Stasiun Krenceng: 29 Juli – 03 Agustus 2024.
  8. Stasiun Juanda: 29 Juli – 04 Agustus 2024.
  9. Stasiun Palmerah: 03 – 04 Agustus 2024 (rencana).
  10. Stasiun Mangga Besar: 03 – 04 Agustus 2024.

Dengan diselenggarakannya PIN Polio di beberapa wilayah stasiun Daop 1 Jakarta, pihaknya sangat mengapresiasi Dinas Kesehatan Pemprov DKI. Dengan semangat kolaborasi dan memberikan pelayanan kepada warga Masyarakat.

“Khususnya pelanggan kereta api, dengan mudah dan efisien bisa memanfaatkan vaksinasi Polio pada saat bepergian menggunakan jasa angkutan kereta api,” ujar Ixfan dirilis humas KAI Daop 1 Jakarta yang diterima redaksi semarak.co melalui pesan elektronik, Kamis (1/8/2024).

Di bagian lain dirilis humas KAI Daop 1 Jakarta terbaru, kesehatan tak hanya menjadi aset penentu produktivitas tapi juga kunci penting keberlangsungan hidup seseorang. Begitu pentingnya makna kesehatan sehingga berbagai perusahaan, khususnya bidang publik selalu berupaya meningkatkan kesehatannya.

Ixfan menuturkan, “Klinik PT Kereta Api Indonesia (Persero) yang dari tahun ke tahun selalu melakukan peningkatan dalam bidang pelayanan kesehatan, tak hanya bagi pegawai dan keluarganya saja, tapi juga penumpang dan masyarakat.”

Salah satu pelayanan kesehatan KAI yang tengah unjuk gigi adalah Klinik Mediska PT KAI Daop 1 Jakarta. Klinik Mediska PT KAI Daop 1 Jakarta merupakan fasilitas pelayanan kesehatan milik KAI, dulunya fokus pada upaya kesehatan kerja bagi pekerja.

Tapi sekarang sudah menyelenggarakan pelayanan kesehatan perorangan dengan menyediakan pelayanan medis dasar yaitu pelayanan pemeriksaan dokter umum, pelayanan periksaan dokter gigi, pelayanan KB, pelayanan kesehatan ibu dan anak, pelayanan kefarmasian kepada pegawai, keluarga dan masyarakat umum.

Bahkan seluruh Klinik Mediska PT KAI (Persero) Daop 1 Jakarta (Klinik Mediska Manggarai, Klinik Mediska Depok, Klinik Mediska Bogor, Klinik Mediska Cikampek, Klinik Mediska Manggarai, Klinik Mediska Bekasi) saat ini sudah mendapatkan predikat Akreditasi Paripurna dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

Klinik Mediska Manggarai juga saat ini ditunjuk sebagai Klinik Kesehatan Kerja oleh Dinas Ketenagakerjaan DKI jakarta. Saat ini, Klinik Mediska selain melayani pasien BPJS, juga melayani pasien umum.

Jadwal Pelayanan Klinik Mediska dari Senin-Sabtu, dimana Senin-Kamis buka dari pukul 08.00-16.00 WIB, dan Jumat-Sabtu dari pukul 08.00-15.00 WIB. Klinik Mediska PT KAI (Persero) Daop 1 Jakarta selain memberikan pelayanan kesehatan, juga aktif dan tanggap dengan mendukung program-program pemerintah.

Misalnya vaksinasi COVID 19, pengelolaan penyakit Tuberkulosis (TBC), pemeriksaan screening Papsmear, program prolanis. Baru-baru ini, yang telah dilakukan yakni program Prolanis (Program Pengelolaan Penyakit Kronis), yang diadakan 25 Juni 2024 di Klinik Mediska Manggarai oleh tim Unit Kesehatan Daop 1 Jakarta.

Yang berkolaborasi dengan BPJS Kesehatan dan Laboratorium Prodia dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi pensiunan, lansia, dan pekerja yang mendapatkan program pengelolaan penyakit kronis, dengan harapan dapat meningkatkan antusiasme dalam melakukan pemeriksaan kesehatan penyakit degeneratif seperti penyakit diabetes melitus dan hipertensi.

Klinik Mediska PT KAI (Persero) Daop 1 Jakarta pun dilengkapi berbagai teknologi kesehatan seperti pemeriksaan kesehatan dilaksanakan berbasis teknologi informasi yang disebut dengan Sistem Informasi Kesehatan Kereta Api (SIKESKA) yang merupakan rekam medis elektronik, audiometri saat MCU para pekerja, dan pelayanan USG.

Saat ini, Klinik Mediska PT KAI (Persero) Daop 1 Jakarta juga sedang bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan dalam pembuatan Rekam Medis Elektronik (RME) terintegrasi dengan akun SATUSEHAT. Berikut data alamat atau lokasi Klinik Mediska PT KAI Daop 1 Jakarta:

Klinik Mediska Manggarai:

Jl. Bukit Duri Utara I No. 1, Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan

Klinik Mediska Depok:

Jl Stasiun Depok Lama No. 1, Pancoran Mas, Kota Depok

Klinik Mediska Rangkasbitung:

Jl. Stasiun No 16 Kelurahan Muara Ciujung Timur Kec. Rangkasbitung Kab. Lebak Prov. Banten

Klinik Mediska Bogor:

Jl. Nyi Raja Permas 1 RT 04/ 06 kel Cibogor Kec Bogor Tengah Kota Bogor

Klinik Mediska Cikampek: Jl. Raya Cikamlek-Parakan, Cikampek Kota, Kec. Kota Baru, Karawang, Jawa Barat

Klinik Mediska Bekasi: Jl. Pusdiklat Raya RT 002/RW 007, Harapan Mulya, Kecamatan Medan Satria, Bekasi, Jawa Barat

Dan data kunjungan pasien selama periode 01 Januari sd 31 Juli 2024;

Klinik Mediska Manggarai Total: 14.754 kunjungan, atau rata-rata per hari: 26 kunjungan.

Klinik Mediska Depok Total: 6.284 kunjungan, atau rata-rata per hari: 11 kunjungan.

Klinik Mediska Bogor Total: 4.761 kunjungan, atau rata-rata per hari: 8 kunjungan.

Klinik Mediska Bekasi Total: 8.534 kunjungan, atau rata-rata per hari: 15 kunjungan.

Klinik Mediska Cikampek Total: 5.791 kunjungan, atau rata-rata per hari: 10 kunjungan.

Klinik Mediska Rangkasbitung Total: 4.013 kunjungan, atau rata-rata per hari: 7 kunjungan.

Dengan kehadiran Klinik Mediska PT KAI (Persero) Daop 1 Jakarta, diharapkan pelayanan kesehatan yang diberikan kepada pekerja dan masyarakat luas semakin komprehensif dan holistik melalui pelayanan yang berkualitas, profesional, dan berintegritas.

Serta dapat memudahkan akses dalam mendapatkan pelayanan kesehatan dengan mengikuti transformasi digital dalam pelayanan kesehatan di era revolusi industri 4.0 saat ini. (smr)

Pos terkait