Nyaris 1000 Peserta, BPJS Ketenagakerjaan Sudah Rasakan Manfaat Discount Airy Rooms

Direktur Kepesertaan dan HAL BPJS Ketenagakerjaan E Ilyas Lubis

Setelah terjalin kerja sama selama empat bulan dengan Airy Rooms, hasil yang didapat cukup baik bagi peserta BPJS Ketenagakerjaan. Hal ini selaras dengan data capaian yg diraih nyaris mendekati 1000 peserta BPJS Ketenagakerjaan telah merasakan manfaat potongan harga dengan menginap di Airy Rooms seluruh Indonesia.

Direktur Perluasan Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan, E. Ilyas Lubis menjelaskan, Sebelumnya BPJS Ketenagakerjaan menjalin kerjasama co-marketing dengan Airy Rooms dengan memberikan kenikmatan fasilitas menginap dengan diskon sebesar 15%-25% di Airy Rooms. Kerja sama ini akan terus ditingkatkan dengan menambah lagi jumlah merchant kerjasama untuk memberikan manfaat lebih bagi peserta BPJS Ketenagakerjaan.

“Peserta BPJS Ketenagakerjaan yang menggunakan fasilitas ini terhitung cukup banyak, hal ini membuat kami terus berupaya memberikan manfaat yang lebih baik lagi pada peserta BPJS Ketenagakerjaan. Menurut data yang kami peroleh, capaian penggunaan fasilitas menginap di Airy Rooms lebih dari 1500 room/night untuk periode 4 bulan (Juni-September) sementara periode promo ini akan berlangsung hingga Desember 2017 yang akan datang,” terangnya dalam rilisnya,(16/10).

Sementara itu dari jumlah room/night yang terhimpun, daerah tujuan penginapan Airy Rooms terbanyak berada pada Kota Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Bali, dan Malang. Mengingatkan kembali, untuk memperoleh manfaat ini, peserta BPJS Ketenagakerjaan hanya mengisi data diri di bpjs.airyrooms.com yang nantinya akan mendapatkan kode diskon yang akan dikirimkan ke alamat email peserta untuk dimasukkan pada pemesanan melalui website atau aplikasi mobile Airy Rooms.

Manfaat yang dirasakan peserta BPJS Ketenagakerjaan juga dapat diperoleh dari berbagai merchant yang telah menjalin kerjasama co-marketing dengan BPJS Ketenagakerjaan. “Hanya dengan memperlihatkan kartu BPJS Ketenagakerjaan, peserta akan memperoleh potongan harga dari pembelian barang atau jasa di merchant-merchant yang telah melakukan kerjasama co-marketing dengan BPJS Ketenagakerjaan dengan besaran diskon 15% – 70%”, jelas Ilyas menutup. (lin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *