Koleksi Terbaru dari Desainer Tina Andrean, Usung Batik Warisan

Desainer Tina Andrean bersama para model usai melakukan private show batik Heritage Culture. Foto: dita hastuti

“Indahnya Wastra Indonesia” menjadi tema gelaran private show batik Heritage Culture karya Desainer Tina Andrean, berkolaborasi bersama Mandiri Private dan juga Adelle Jewellry, bertempat di Rumah Imam Bonjol, Jakarta Selatan, Selasa (29/10/2019).

Menampilkan 42 karya dalam 6 rangkaian tema, seperti Casual Charming (daily wear), Modern Cocktail, Chic Cheongsam, Sophisticated silk jacket, Colours silk jacket dan Long jacket.

Dengan mengusung Batik Warisan yang kali ini lebih ke arah warna, motif dari Batik Pekalongan, Batik Betawi, Batik Jogya dan juga Solo, Tina sebagai Founder dan juga desainer berharap lebih banyak orang untuk mencintai Wastra Indonesia.

“Dengan mengangkat Batik, saya berharap lebih banyak orang untuk mencintai Wastra Indonesia karena saya ingin mengeksplor kekayaan kain dari Sabang sampai Merauke yang merupakan warisan budaya bangsa Indonesia,” ajak Tina di sela acara private show batik.

Merupakan tugas bagi para desainer Indonesia, kata Tina, bagaimana fashion ini semakin semarak dan membahana di bumi Pertiwi ini, tentunya kita sangat mendukung budaya batik kita semakin mencintai Wastra Indonesia.

“Bagaimana Batik itu bisa tampil trendi, bisa dipakai sebagai ikon, batik itu sangat kereñ banget bila dimodifikasi sedemikian rupa meskipun dengan touch internasional tetapi bahannya menggunakan batik,” paparnya.

Ini, kata dia, merupakan tantangan baginya. “How to make Batik international? Ini adalah bagian dari PR (pekerjaan rumah) saya sebagai desainer bagaimana mengeksplor batik. Tidak hanya batik, saya juga ingin mengeksplor kain songket, kain sumba, ulos lebih menggairahkan kembali,” ucapnya.

Dan mempresentasikanya, sambung dia, supaya kita mulai melirik dan mencintai kain kita sendiri, ini merupakan spirit yang harus kita kembangkan dan lestarikan agar lebih mencintai produk dalam negeri kita.

Mandiri Private sebagai partner banking dengan relationship Manager yang berdedikasi dalam memberikan solusi terbaik untuk manajemen keuangan nasabah, serta memiliki banyak sekali penawaran dengan kebutuhan secara personal.

Dalam acara kolaborasi ini khusus para nasabah Mandiri mendapatkan spesial promo 20% untuk koleksi batik tulis. Koleksi karya terbaru dari Heritage Culture Tina Andrean dapat dilihat di showroom Heratage Culture di Ruko Villa Melati Mas A2 No. 5-7 BSD, Tangerang. (dit)

Pasangan model berpose dalam gelaran private show karya Tina Andrean. Foto: dita hastuti

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *